Bakso Bakar
BAKSO
BAKAR
Kota bakso ada dimana? Jawabnya
pasti Malang. Ya, kota ini dikenal dengan bakso yang beraneka ragam baik yang
dijual dengan gerobak keliling maupun yang mangkal berupa depot. Dengan
berbagai merek dan cita rasa yang berbeda serta penyajian yang beragam membuat
semakin banyak saja jenis bakso di kota ini.
Sebut saja bakso bakar. Bakso bakar yang terkenal dari kota Malang. Seperti namanya, bakso ini dihidangkan dengan cara membakarnya terlebih dahulu seperti sate. Sebelum dibakar baksonya dilumuri bumbu seperti bumbu sate lalu ditusuk menggunakan tusuk sate kemudian dibakar.
Saat menghidangkan pada pelanggan,
bakso bakar ini disajikan secara terpisah dengan kuahnya. Jadi kita bisa
menikmatinya dengan atau tanpa kuah. Cukup dengan Rp. 7000,- kita bisa menikmati kelezatannya.
Di kota Malang bakso bakar yang
terkenal nikmatnya ada di jalan Pahlawan Trip dekat dengan jalan Ijen. Tidak
hanya baksonya saja yang dibakar tapi pengunjung juga bisa menikmati tahu dan
siomay bakarnya.
Komentar
Posting Komentar